Rayakan HUT ke-126 BRI, Pemuda Desa "Serang Youth Creative" Menanam Pohon di Hutan Lindung Percontohan Bukit Pantai Serang Blitar


Tidak ada satupun manusia yang ingin ditimpa bencana. Namun bencana alam terkadang terjadi secara tiba-tiba dan sulit diprediksi kapan datangnya. Meskipun demikian, manusia-lah yang sebenarnya mampu mencegah terjadinya bencana.

Banjir menjadi bencana yang rutin terjadi di Desa Serang Blitar ketika musim penghujan tiba. Hal ini tidaklah mengejutkan, mengingat banyaknya lahan yang gundul di Desa Serang Blitar. Lihat saja pemandangan bukit di sepanjang jalan utama menuju kawasan wisata Pantai Serang yang tampak gersang karena gundulnya lahan.

Pada pertengahan November lalu, banjir cukup parah melanda kampung Etan Gunung, Desa Serang Blitar. Air dari sungai meluap hingga ke jalan bahkan sempat masuk ke mushola dan rumah warga.

Melihat Desa tercintanya menjadi langganan banjir ditambah rumah anggotanya sempat terendam, maka komunitas pemuda desa Serang Youth Creative (SYC) melakukan satu aksi nyata dengan melakukan penanaman ratusan bibit pohon di hutan lindung percontohan di Bukit Pantai Serang Blitar.
Naqieb Hakimi anggota SYC menanam bibit alpukat peringati HUT ke-126 BRI (5/12)
Penanaman pohon di hutan lindung percontohan dilakukan di Bukit Pantai Serang Blitar pada  5 Desember juga sekaligus menyambut HUT ke-126 BRI yang ingin turut serta menghijaukan lahan pedesaan di Desa Serang Blitar. 

Menurut keterangan anggota SYC, seratus bibit pohon buah ditanam di hutan lindung percontohan di Bukit Pantai Serang Blitar, tepatnya di lahan milik David Naviria yang juga anggota SYC.

David menjelaskan memang awalnya susah untuk meminta izin kakek dan neneknya yang punya lahan, namun pelan tapi pasti dengan pengertian dan penjelasan yang baik, David pun diperbolehkan untuk menanam bibit pohon di lahan kakeknya.

"Meyakinkan orang tua itu yang sulit karena orang tua maunya ditanami jagung lagi-jagung lagi. Sebenarnya gak papa yang penting ada pohon besarnya. Itu mau saya. Setelah saya meyakinkan orang tua untuk itu (pohon) orang tua jadi membolehkan untuk ditanami pohon-pohon yang gak semusim seperti pohon, buah-buahan."

Sementara itu Naqieb Hakimi korban banjir yang juga anggota SYC berharap kegiatan penanaman di hutan lindung ini memberikan banyak manfaat bagi alam dan masyarakat dan menjadi pemantik untuk semangat menjaga alam.

"Semoga dengan adanya kegiatan penanaman ini bisa berdampak positif bagi alam dan masyarakat terlebih beberapa waktu yang lalu rumah saya terendam banjir karena posisi rumah saya berada diantara bukit sehingga jika bukit disekitar rumah gundul pasti air akan mengalir dan masuk rumah. Sudah saatnya momentum ini kita jadikan pemantik untuk peduli terhadap alam," tutup Naqieb.

Serang Youth Creative sendiri merupakan kumpulan anak Desa Serang Blitar yang aktif dikegiatan pendidikan dan seni. Namun, mereka juga peduli terhadap lingkungan keseimbangan alam sekitarnya untuk keselamatan bersama. (IR)
Impron Rosadi
Impron Rosadi Hai, saya pemuda dari Desa Wisata Serang Blitar. Punya hobi berolahraga, kini saya tengah memfokuskan diri untuk menulis dan menjadi kreator konten. Salam kenal ya.

Posting Komentar untuk "Rayakan HUT ke-126 BRI, Pemuda Desa "Serang Youth Creative" Menanam Pohon di Hutan Lindung Percontohan Bukit Pantai Serang Blitar"